TUGAS PKKMB DAY 3- RANGKUMAN MATERI SELF AWARENESS,MEMBANGUN SIKAP KRITIS DAN MASALAH MENTAL HEALTH

https://unusa.ac.id/ 


https://unusa.ac.id/


Perkenalkan Saya Yulia Anggraeni Mahasiswa baru dari prodi S1 Kesehatan Masyarakat.. Saya sedang menempuh pendidikan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya.Berikut saya akan meringkas di blogger kegiatan pkkmb unusa hari ketiga oleh pemateri ke-1, 2 dan pemateri ke-3.

Berikut saya akan merangkum PKKMB hari ketiga yang dibuka dengan menampilkan visi misi dari fakultas kesehatan kemudian ada pemateri pertama yaitu dari Dr. Muhammad Fifin Kombi materi tentang 'Self Awareness di Era Pasca Pandemi Covid-19'

Covid-19 adalah salah satu virus yang penyebarannya berasal dari Wuhan,China. Pandemi Covid-19 ini memiliki banyak sekali dampak di berbagai bidang, contohnya meningkatnya angka kematian, masalah ekonomi depresi, dan masalah sosial lainnya.

Tentang self awareness yaitu, kesadaran diri keadaan seseorang yang mampu memahami kondisi dirinya sendiri dan mampu mengontrol emosi sesuai dengan keadaan sekitarnya. Serta mampu memahami kelemahan dan kelebihan yang dimilikinya. Self awareness/ metamood/ metakognisi artinya kesadaran seseorang terhadap proses berpikir serta kesadaran emosinya sendiri. 

Ada 5 kompetensi self awareness yaitu ;

1. identifikasi emosi 

2. akurasi persepsi tentang diri 

3. kompetensi diri 

4. kepercayaan diri 

5. efikasi diri 

Self awareness yang baik dapat menimbulkan empati terhadap orang lain. Lakukanlah hal-hal kecil yang bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain walaupun tanpa balasan terimakasih. Sungguhnya hal yang bermanfaat itu akan mendapatkan balasan dari Allah subhanahu wa ta'ala.


Pemateri kedua yaitu oleh Bapak mursidul Ibad S.KM,M.KM yaitu 'Membangun Sikap Kritis dan Optimalisasi Diri Melalui Kepemimpinan'

Apa itu berpikir kritis?

Berpikir kritis adalah memberdayakan keterampilan atau strategi kognitif dalam mencapai tujuan dengan cara mempertimbangkan langsung pada permasalahan dalam rangka memecahkan masalah, memutuskan kesimpulan, memprediksi berbagai macam kemungkinan dan membuat keputusan ketika menggunakan semua keterampilan tersebut secara efektif dan konteks yang tepat.

Bagaimana cara membangun sikap berpikir kritis?

1. identifikasi masalah atau isu 

2. membuat informasi kenapa Masalah itu ada dan bagaimana menyelesaikannya 

3. mengumpulkan informasi dan data pencarian 

4. mengorganisir data yang ditemukan 

5. kemudian dianalisis mana solusi yang memungkinkan untuk diambil.


Skill berpikir kritis yaitu ;

1. observasi 

2. menganalisis 

3.menggambarkan masalah 

4. komunikasi dan

5. problem solving 


Mengoptimalkan diri sendiri adalah memahami dan menerima segala keterbatasan diri dengan mengembangkan berbagai skill termasuk berpikir kritis melalui kepemimpinan. Tips untuk optimalisasi diri yaitu :

1. ketahui dan terima batasan Anda 

2. manfaatkan kesempatan dengan benar 

3. belajar fokus 

4. Berikan ruang untuk masukan 

5. lakukan koreksi tentang diri Anda 

6. hidup jangan terlalu dibawa serius 

7. terima kelemahan dan kekurangan anda



Pemateri ketiga yaitu ibu Qurrota Ayuni Fitriana S.Psi,M.Psi, Psikolog berjudul 'Mental Health Membangun Kesadaran Diri Terhadap Kesehatan Mental'

Sehat yaitu keadaan baik secara fisik,mental, spiritual, maupun sosial, yang memungkinkan setiap orang untuk hidup produktif secara sosial dan ekonomi. Mental yaitu berkaitan dengan cara berpikir, berperasaan terhadap realitas eksternal. 

Kesehatan mental yaitu kondisi kesejahteraan yang disadari individu yang didalamnya terdapat kemampuan untuk mengelola stress kehidupan yang wajar untuk bekerja secara produktif dan menghasilkan serta berperan serta di komunitasnya. Dikutip dari WHO tahun 2003.

Gejala masalah kesehatan mental yaitu :

1. mudah marah 

2. lelah berlebihan 

3. sering konflik 

4. cemas berlebihan 

5. halusinasi dan delusi

Dampak masalah kesehatan mental yaitu :

1. Imun menurundan mudah sakit 

2. Hubungan tidak harmonis 

3. Tidak produktif

4. Timbulnya pikiran melukai diri sendiri atau bunuh diri 


Kegiatan atau aplikasi aktif untuk membangun kesehatan mental yang optimal adalah :  

a. Puunya aktivitas fisik secara rutin

b. Relaksasi atau meditasi 

c. Melakukan kegiatan me time

d. Memberikan self reward kepada diri sendiri

e. Self talk yang positif

f. Self journaling 

g. Membangun support system

Oleh karena itu perbanyaklah aktivitas yang bermanfaat agar terhindar dari banyaknya fikiran negatif. Perbanyak olahraga dan mulailah hidup sehat, serta dekatkan diri kepada Tuhan YME dengan cara beribadah.

Sekian materi yang saya rangkum hari ini, semoga bermanfaat dan dapat dipahami dengan baik. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

Komentar

Postingan Populer